Saat membeli pisang pasti bentuknya dalam 1 sisir atau tandan. Agar pisang tidak terlalu cepat matang, jangan pisahkan pisang dari sisiran atau tandan tersebut. Cukup cabut 1 pisang saat ingin langsung memakannya. Langkah ini bisa membuat pisang bertahan 3-5 hari hingga benar-benar matang dan berubah warna kecoklatan.
Sebelum menyimpan apel ke dalam kulkas, bungkus dulu dengan plastik dan pastikan tidak digabung dengan buah lainnya. Selain itu hindari menyimpan apel di kulkas dalam keadaan terpotong, karena apel akan cepat berubah warna jadi kecoklatan.
Agar sayuran tidak mudah layu dan tetap segar, bungkus dengan paper towel atau bisa juga gunakan kertas tisu tebal sebelum memasukkan sayuran ke plastik atau kotak. Fungsi paper towel atau tisu kertas ini adalah menyerap embun air agar tidak membasahi sayur yang lama disimpan di kulkas.
Berries seperti strawberry dan blueberry adalah jenis buah yang cepat berjamur. Oleh sebab itu, sebelum menyimpannya di kulkas sebaiknya cuci dulu buah dengan campuran 1 gelas cuka dan 2 gelas air bersih untuk mematikan bakteri pada buah. Tiriskan buah lalu simpan dalam wadah dan masukkan ke kulkas.
Like our facebook page if you like this article!
no comments